:::: MENU ::::
  • Weather Station All Series

  • Weather Station Kit

  • Online Monitoring Weather Situation

Minggu, 04 September 2016

Green house mungkin akan terdengar asing bagi masyarakat Indonesia. Pengertian secara umum, green house dapat diartikaln sebagai bangun kontruksi dengan atap tembus cahaya yang memiliki kegunaan untuk memanipulasi keadaan lingkungan agar tanaman di dalamnya dapat berkembang secara optimal. Memanipulasi keadaan lingkungan ini dapat dilakukan dalam dua hal, yaitu menghindari keadaan lingkungan yang tidak dikehendaki dan memunculkan keadaan lingkungan yang diinginkan.
Kondisi lingkungan yang tidak dikehendaki antara lain :
a. Ekses radiasi sinar matahari seperti sinar inframerah dan sinar ultraviolet.
b. Kelembaban dan suhu udara yang tidak sesuai.
c. Kekurangan dan kelebihan curah hujan.
d. Gangguan hama dan penyakit.
e. Tiupan angin yang terlalu kuat sehingga dapat merobohkan tanaman.
f. Tiupan angin dan serangga yang menyebabkan kontaminasi penyerbukan.
g. Ekses polutan akibat polusi udara.
Sementara kondisi lingkungan yang dikehendaki antara lain :
a. Kondisi cuaca yang mendukung rentang waktu tanam lebih panjang.
b. Mikroklimat seperti suhu, kelembaban dan intensitas cahaya sesuai dengan kebutuhan pertumbuhan tanaman.
c. Suplai air dan pupuk dapat dilakukan secara berkala dan terukur.
d. Sanitasi lingkungan sehingga tidak kondusif bagi hama dan penyakit.
e. Kondisi nyaman bagi terlaksananya aktivitas produksi dan pengawasan mutu.
f.  Bersih dari ekses lingkungan seperti polutan dan minimnya residu pestisida
g. Hilangnya gangguan fisik baik oleh angin maupun hewan.
Untuk menghendaki keadaan lingkungan seperti itu tentunya akan memerlukan berbagai instrument agar dapat membantu mewujudkan keadaan lingkungan yang sesuai. Untuk temperatur atau suhu udara dapat dapat diukur dengan microlite. Instrumen kecil tersebut berfungsi sebagai alat ukur suhu dapat membantu tanaman menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar.
Lalu dengan masalah tiupan angin dapat menggunakan air velocity meter. Kecepatan angin dari kondisi sekitar dapat diukur dengan instrument tersebut untuk mendapatkan data lingkungan sekitar untuk tiupan angin yang dikehendaki. Untuk suhu, kecepatan angin dan faktor kondisi lainnya dapat menggunakan instrument dalam satu paket yaitu paket weather station.
Curah hujan dan kelembaban sekitar pun dapat diukur dengan berbagai macam instrument data logger.  Data logger dapat merekam data berbagai faktor cuaca mulai dari suhu, kelembaban, curah hujan dan lain sebagainya. Faktor cuaca tersebut dapat menjadi patokan untuk suatu wilayah bagaimana menentukan kondisi lingkungan yang dikehendaki untuk membangun green house bagi tanaman.
kutipan : green house tudung


Contact Us :
Alamat :Jl. Radin Inten II No. 62 Duren Sawit Jakarta 13440, Jakarta Indonesia
Kota :DKI Jakarta - Jakarta Timur
Telephone :(021) 8690 6777
Fax :(021) 8690 6770
E-mail :sales@alatuji.com
Website :http://alatuji.com/
Nama Kontak :Bpk. Ibu Sri dan Bpk. parmin
Handphone :0813 8742 8586, 0816 1740 8927

0 komentar:

Posting Komentar

A call-to-action text Contact us